OKU Selatan,Buktipetunjuk.Id —Ular jenis cobra nyarang didalam mesin cuci milik Salon Karin Beauty Kelurahan Batu Belang, Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan berhasil dievakuasi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) pada. Sabtu, 28 September 2024, sekira Pukul 11.00 Wib.
Diketahui evakuasi ular jenis cobra itu sendiri bermula pada Pukul 11.00 Wib Pos Piket Muaradua Kedatangan Ex Anggota Damkar yang mendapat telepon bahwa ada warga yang ingin meminta tolong untuk penangkapan Ular cobra di dalam mesin cuci.
Mendapatkan laporan itu, tim langsung mendatangi lokasi untuk melakukan evakuasi, hanya memakan waktu kurang lebih 8 Menit Ular bisa dijinakan.
Hal ini sebagaimana yang dibeberkan oleh Plt.Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan OKU Selatan Wily Agus, ST., MT.,MM, saat dikonfirmasi. Minggu, 29 September 2024.
“Sebenarnya sudah sering tim melakukan evakuasi binatang liar seperti ini, karena memang ada permintaan warga,” ucapnya.
Dikatakannya, untuk evakuasi binatang liar ini tentunya, tim langsung melakukan gerak cepat agar sebelum terjadinya memakan korban.
“Tim langsung bergerak cepat. Alhamdulillah tidak lama Ular dapat dijinakan dan di buang pada tempat yang jauh dari keramaian orang,” bebernya.
Pemerintah Kabupaten dalam hal ini melalui Disdamkarmat OKU Selatan senantiasa menghimbau warga agar senantiasa waspada terutama pada tempat-tempat yang berpotensi terjadi sarang binatang buas seperti Ular dan binatang buas lainya,” imbuhnya.
(Ham).