OKU Selatan,Buktipetunjuk.Id — Sejumlah pegawai resmi dilantik menjadi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kelurahan Bumi Agung, Tempat Pemungutan Suara (TPS) Khusus di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Muaradua, Kabupaten OKU Selatan pada Pemilukada 27 November mendatang.
Diketahui, Pegawai Lapas Muaradua yang dilantik menjadi Anggota KPPS itu sendiri ialah Kasi Binadik dan Giatja, Kasi Keamanan dan Tata Tertib, Kasubsi Registrasi Bimkemas, dan Staf pada Pilkada tahun 2024 ini. 9 dari anggota KPPS ini 2 diantaranya bertugas sebagai Linmas.
Hal ini sebagaimana yang dibeberkan oleh Kepala Lapas Muaradua OKU Selatan Reza Yudhistira Kurniawan, Amd., IP., SH., MH. Sabtu, 09 November 2024.
Disalam pelaksanaan Pilkada ini nanti diwilayah Kelurahan Bumi Agung sendiri memiliki 9 Tempat Pengambilan Suara dengan anggota KPPS berjumlah 63 orang dan Lapas Muaradua sendiri memiliki 1 TPS Khusus.
“TPS Khusus yang berada di Lapas Kelas IIB Muaradua akan dilaksanakan dengan jujur dan menjunjung tinggi integritas mengingat sumpah dan jabatan yang dilakukan dalam upacara pelantikan anggota KPPS ini agar Pilkada tahun 2024 ini dapat berjalan lancar dan aman,” jelas Reza.
Dirinya juga menyampaikan bahwa warga yang ada di Lapas Muaradua juga memiliki hak yang sama untuk menyalurkan Suara pada Pemilihan Kepala Daerah OKU Selatan mendatang.
Sedangkan, untuk data sendiri jika tidak ada perubahan maka terdapat sebanyak 324 Napi yang siaap nyoblos pada Pilkada ini nanti.
“Meskipun DPT telah ditetapkan, kami tetap akan lakukan verifikasi lanjutan guna pastikan jumlah tersebut akurat sampai H-7 jelang hari pencoblosan, selain itu dihawatirkan nantinya ada yang bebas alias selesai menjalini masa hukuman,” ucap Reza.
Dikatakannya, verifikasi ini nanti dilakukan guna memastikan keakuratan data jumlah DPT di Lapas yang sering terjadi keluar masuk penghuni.
“Mengingat akan ada kemungkinan warga binaan yang bebas atau penghuni lapas baru menjelang pilkada nanti,” terangnya.
Lapas akan terus memperbarui jumlah warga binaan, baik yang masuk maupun yang keluar, untuk dikirim ke KPU Kabupaten OKU Selatan hingga menjelang hari pencoblosan nanti.
Ia juga mengatakan, ratusan warga binaan akan menggunakan hak pilih mereka di Tempat Pemungutan Suara (TPS) khusus di Lapas IIB Muaradua pada 27 November mendatang.
“TPS khusus ini diperuntukkan untuk warga binaan yang akan menyalurkan hak suara mereka pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan,” tandasnya.
(Ham).