O2SN untuk renang SD dan SMP di Provinsi Lampung akan tetap berjalan.

Foto Ilustras Renang.

Lampung,Buktipetunjuk.idPanitia pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) IGORNAS untuk SD dan SMP tingkat Provinsi Lampung, mengundurkan diri namun ketua IGORNAS berharap event O2SN ini tetap berjalan.

Di katakan Dr. Budi Setiadi.,M.Pd.,AIFO. Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS) Lampung, mundur dari penyelenggaranya. Kita kembalikan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di masing-masing Kabupaten/Kota, ungkap ketua IGORNAS Lampung Budi Setiadi saat dikonfirmasi, Selasa (08/08/2023).

Kita pastikan, pelaksanaan (O2SN) tingkat SD dan SMP ini akan dilakukan musyawarah terlebih dahulu, oleh pihak dinas terkait di 15 kabupaten/kota masing-masing. Sehingga tidak lagi menjadi polemik yang berkepanjangan agar dalam pelaksanaan nantinya dan dapat berjalan sesuai dengan harapan,” jelas Budi setiadi.

Kita sebagai insan olahraga akan berjuang dan mendukung sepenuhnya apa yang diinginkan oleh para atlet maupun disdik dan pihak sekolah, yang mengirimkan siswanya di bawah naungan dinas pendidikan masing-masing,” ucapnya.

Agar semuanya bisa berjalan dengan tertib, lancar, dan sesuai prosedur masing-masing cabang olahraga maka kami putuskan IGORNAS mundur sebagai pelaksana acara,” tambah Budi.

Namun demikian, pihaknya tetap memberikan masukan dan arahan sehingga pelaksanaan O2SN tingkat provinsi ini nanti dapat berjalan sesuai aturan kecabangan olahraga dan juga tanpa membebankan orang tua atlet.

Menurutnya, perlu kerjasama seluruh stakeholder sehingga olahraga yang berjenjang ini tidak merugikan para atlet dan dapat berjalan dengan baik.

Perjuangan para atlet sampai ke titik saat ini, itu luar biasa dan perlu kita apresiasi. Sehingga jangan sampai polemik ini menghambat perjalanan karir atlet mereka,” tegasnya.

“Kita semua harus bekerjasama menyukseskan event ini. Saya yakin, ke depan pelaksanaannya akan jadi lebih baik lagi.

Ia juga berterimakasih kepada seluruh teman-teman pelatih, sekolah, orangtua atlet, dan dinas Pendidikan yang sudah meluangkan tenaga, waktu, dan pikirannya untuk mencetak atlet yang berkualitas.

“Tidak lupa kepada teman-teman media, saya ucapkan terimakasih atas atensi dan perhatiannya terhadap pelaksanaan O2SN ini,” ucap Budi.

“Ini bentuk kepedulian kita bersama terhadap kesuksesan anak-anak. Semoga Lampung bisa menghasilkan atlet O2SN yang mampu bersaing di kancah nasional. Kita doakan sama-sama,” ungkapnya.

Ia, pun berharap kepada seluruh atlet dan orangtua untuk bersabar menunggu perkembangan pelaksanaan O2SN lebih lanjut. Pelaksanaan event tahunan ini akan berjalan sesuai dengan harapan kita bersama, semua ini berkat dukungan dan kerja sama dari semua pihak. Untuk tanggal 10 Agustus ini masih ada kejuaran renang laut yang diadakan Korps Marinir Lampung tetap semangat dan terus berjuang,” tutupnya.

(Red).

banner banner banner banner

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *