Pesisir Barat,Buktipetunjuk.id – Dalam upaya menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif serta mempererat hubungan dengan masyarakat, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Pesisir Barat melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada, Jumat malam (17/10/2025) di wilayah hukum Polres Pesisir Barat.
Kegiatan patroli ini menyasar sejumlah objek vital dan petugas keamanan (satpam) yang bertugas di area tersebut. Melalui kegiatan tersebut, personel Sat Lantas memberikan imbauan serta pesan-pesan kamtibmas agar selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan, serta mengajak para satpam turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan keselamatan lingkungan kerja.
Kapolres Pesisir Barat AKBP Bestiana, S.I.K., M.M., melalui Kasat Lantas Polres Pesisir Barat Iptu Ucida, S.Km., S.H., M.H. mengatakan bahwa patroli dialogis ini merupakan salah satu bentuk pendekatan humanis kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman di tengah masyarakat.
“Melalui patroli dialogis ini, kami tidak hanya melakukan pengawasan dan pengamanan, tetapi juga membangun komunikasi dua arah dengan masyarakat dan petugas keamanan agar dapat bersama-sama menjaga stabilitas kamtibmas,” ujar Iptu Ucida.
Ia menambahkan, kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan secara rutin guna meningkatkan sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang tertib, aman, dan kondusif di wilayah Kabupaten Pesisir Barat,” tandasnya.(*)
(Budi)











